Kamu Sering Gagal Bikin Cake, Coba deh Cek Cara Anda Melelehkan Mentega, Ini Triknya agar kamu ga gagal lagi dalam Membuat cake lezat

Pernahkah anda merasa gagal membuat cake karena hasilnya kering dan tidak moist seperti yang diharapkan? Tahukah anda dimana letak kesalahannya? Ada banyak kesalahan yang mungkin menjadi penyebabnya. Tapi, salah satu yang paling sering adalah kesalahan pada proses melelehkan mentega.

Ya, melelehkan mentega ternyata tidak boleh sembarangan lho. Salah-salah, kue malah akan gagal karena hasilnya kering.

Padahal, cake yang enak harusnya sedikit basah dan moist sehingga tidak seret ketika dimakan.


Kesalahan Dalam Melelehkan Mentega

Mentega punya titik leleh yang rendah sehingga sangat mudah meleleh. Itu sebabnya, mentega sebaiknya tidak dilelehkan dengan cara sembarangan.

Mentega leleh yang salah bisa dikenali dari warnanya yang kuning transparan, seperti minyak. Mentega leleh yang benar seharusnya punya warna kuning keputihan seperti susu.

Cara Tepat Melelehkan Mentega

  • 1. Kunci utamanya, gunakan api sangat kecil ketika melelehkan mentega.
  • 2. Potong mentega dalam ukuran kecil supaya tidak butuh waktu lama untuk melelehkannya.
  • 3. Melelehkan mentega tidak perlu sampai mendidih, cukup asal leleh saja. Bila sebagain besar butter sudah leleh, segera angkat. Aduk-aduk sampai yang belum leleh, jadi leleh. Jadi tidak perlu menunggu seluruhnya meleleh.
  • 4. Melelehkan mentega dalam pembuatan cake, sebaiknya dilakukan menjelang dimasukkan sehingga air dan lemaknya tidak keburu terpisah.

Mengetahui cara melelehkan mentega dengan benar akan sangat membantu kita menghasilkan aneka cake atau kue yang sebagian besar pasti menggunakan mentega. Cara di atas juga bisa kita terapkan ketika melelehkan margarin ya.

Dengan mentega leleh yang benar, kemungkinan kita menghasilkan kue atau cake yang sukses pasti juga jadi semakin besar.

Selamat mencoba!

Author

Syalifa Syalifa Fiksioner is a free template that suitable for personal blogging because the layout is like a journal.